Polsek Wonodadi Laksanakan Patroli Antisipasi Ronda Sahur Keliling

    Polsek Wonodadi Laksanakan Patroli Antisipasi Ronda Sahur Keliling

    BLITAR - Untuk menciptakan situasi bulan suci Ramadhan yang amam, nyaman dan kondusif serta mencegah warga agar tidak menyulut petasan dan tidak menggunakan sound system pada saat ronda sahur, anggota Polsek Wonodadi melaksanakan patroli pada dini hari, Selasa, 5 April 2022.

    Dalam pelaksanaanya petugas menghimbau bilamana melakukan ronda sahur, supaya tidak menggunakan sound sistem, sehingga dapat menggangu masyarakat, cukup menggunakan alat tradisional seperti kentongan. Dilaporkan pada malam hari ini tidak ditemukan warga masyarakat yang melakukan Ronda Sahur keliling dengan menggunakan Sound.

    Di tempat terpisah Kapolsek Wonodadi Polres Blitar Kota AKP AGUS HENDRO TRI S., S.H. mengatakan “kegiatan patroli rutin setiap malam pada bulan Ramadhan kali ini di fokuskan kepada Komunitas Ronda yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat sekitar, unit patroli mendatangi serta memberi bimbingan serta pengertian dalam pelaksanaan ronda sahur.

    Sehingga pelaksanaan ronda sahur pada bulan Ramadhan kali ini benar benar berjalan lancar, tidak terjadi kebisingan yang dapat mengganggu kenyamanan warga sekitar. terang Kapolsek Wonodadi. (Hms)

    BLITAR JATIM
    Sumartono

    Sumartono

    Artikel Sebelumnya

    Ciptakan Sitkamtibmas, Polsek Kepanjenkidul...

    Artikel Berikutnya

    Sambang Desa, Bupati Blitar Tinjau Produk...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Gelar Anev Konsolidasi, Divisi Humas Polri Perkuat SDM dan Kolaborasi dengan Media Massa
    Rustika Herlambang: Kinerja Kabid Humas Polda se-Indonesia Alami Peningkatan
    Peringati HUT Ke-79 Korps Marinir, Marinir Wilayah Surabaya Laksanakan Ziarah Rombongan
    Pamen TNI AU Raih Gelar Doktor Predikat Cumlaude di Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Jakarta

    Ikuti Kami